Rabu, 14 Maret 2012

kisah untuk kekasih

Angin yang menyapaku kala itu
Sungguh tak menghilangkan sepi
Namun kau jadi kabut
Saat gemuruh sunyi menabik hati
Kau hadir rengkuh aku pergi
Lindungan yang kurasa terus bersembunyi
Pun tak ucap barang sepatah
Segala ragu kau lebur dalam dekapan
Maka hanyutlah laraku dalam pengorbananmu
Adakah yang lebih setia
Selain bintang temani kelam
Yang di atas itu… menunggu
Akan cinta menembus fana
Setelah sekian waktu merindu
Dalam ruang keegoisan waktu
Uluran tangan maknai haru
Kau… akan selalu disisiku

Sabtu, 10 Maret 2012

perpisahan

Ketika aku datang dengan segudang cita cita
kini aku harus pergi untuk menjemput harapan
segala sesuatu tidak ada yang abadi
semuanya pasti  berubah
Terima kasih sudah menjadi sahabatku
Terima kasih sudah menjadi kawan setiaku
Terima kasih sudah menjadi bagian dari jalan hidupku
Maafkan semua kesalahanku, dan kekuranganku
Tak perlu menangis atas kepergian ini Karena aku pasti kembali
Kawan, sahabat, tetaplah mengingat setiap kenangan indah yang telah kita lewati


Tangis ini masih membasahi pipiku
Saat ini ku sedih  karenanya
aku hanya bisa menyesal dan menangis
dengan rasa kekecewaan yang amat dalam
mengapa ku tak nyatakan rasaku padanya ?
sekarang sudah terlambat karena kau telah pergi untuk selamanya

Dia pergi meninggalkanku sendiri
Ketika ku ingin mengungkapkan rasa ini
Ku tak kuasa karena hatinya sudah milik orang lain
haruskah kurusak itu ?
Itu sangat tidak bisa aku lakukan
dan saat ku ingin ungkapkan semua
Ku terkejut saat ku dengar berita kehilanganmu
Rasa penyesalan ini sungguh membuat aku tak berdaya
Ku hanya bisa berdoa untukmu semoga kamu baik baik disana.
Selamat jalan...........

Sabtu, 03 Maret 2012

CINTA

Cinta puisi datang dari hati. Ini adalah ekspresi cinta seseorang, atau keinginan yang mendalam emosional seseorang untuk berhubungan dengan orang lain. Ini menggambarkan bagaimana perasaan Anda ketika Anda bersama-sama atau terpisah, apa yang Anda lewatkan paling ketika Anda terpisah, bagaimana perasaan Anda ketika Anda bersatu kembali. Menulis pikiran dan perasaan Anda. Ini jatuh dalam koleksi puisi cinta bisa menginspirasi Anda. Nikmati.